SELAMAT DATANG DI KMW 1 RIAU SILAHKAN FOLLOW TWITTER KAMI @kmw1riau
SILAHKAN KUNJUNGI JUGA TOKO ONLINE KAMI pdua-cafe

Rabu, 11 Agustus 2010

PELATIHAN OTOMOTIF KELURAHAN TANAH DATAR

Orientasi Economic Group menjadi wacana dalam aplikasi peningkatan kesejahteraan masyarakat sesuai dengan visi dan misi Kota Pekanbaru dalam menurunkan tingkat kemiskinan, selaras dengan itu semua kebijakan diarahkan untuk mensinergikan antara harapan peemrintah kota dengan harapan masyarakat khususnya warga miskin untuk membuka akses dan kesempatan berpacu dengan waktu mengejar mimpi dan angan-angan hasrat menikmati layak hidup yang menyatu dengan lingkungannya.
Menangkap hal itu, PNPM Mandiri Perkotaan berupaya untuk menselaraskan seluruh kegiatan-kegiatan pembangunan dalam PJM Pronangkis mengarah pada Economic Group dalam membuka seluruh keterbatasan akses warga miskin melalui peningkatan sumber daya manusia yang lebih terukur dengan lingkungannya. LKM Tanah Datar Makmur Kelurahan Tanah Datar Kecamatan Pekanbaru Kota merealisasikan perencanaan bidang sosial melalui pelatihan otomotif bagi pemuda-pemuda yang belum mempunyai pekerjaan yang dilaksanakan mulai tanggal 24 Juli 2010 selama 3 bulan dengan peserta pelatihan sebanyak 6 orang yang dipandu oleh instruktur warga sekitar yang sudah sukses dalam otomotif/perbengkelan. Kegiatan ini dibiayai oleh PNPM Mandiri Perkotaan Rp.30.000.000 dan swadaya masyarakat Rp.4.050.000.
Dalam sambutannya Koordinator LKM Tanah Datar Makmur (Ahmad Gunawan) menyatakan “Kegiatan ini merupakan buah hasil dari kerja keras kita semua dalam melaksanakan PNPM Mandiri Perkotaan mulai dari siklus awal sampai dengan realisasi perencanaan PJM Pronangkis, patut kiranya dukungan semua masyarakat menjadi satu momentum kita untuk berkomitmen menjalankan PNPM Mandiri Perkotaan”.
Sedangkan Korkot 3 (Pekanbaru dan Indragiri Hilir) Rusmani Said, SE menyatakan “Kegiatan ini merupakan rangkaian dari realisasi pemanfaatan BLM baik Infrastruktur, Ekonomi dan Sosial, untuk itu diharapkan kepada LKM Kelurahan Tanah Datar bisa optimalisasi kinerja mengingat tahun ini ada penilaian Program Pentaskin 2010 dimana 58 LKM se-Kota Pekanbaru akan memperebutkan jatah 27 LKM dengan alokasi 7,5 milliar yang telah dialokasikan Pemkot Pekanbaru. Lebih jauh kami sangat berharap dari pelatihan ini akan menciptakan usahawan-usahawan baru yang akan menularkan kembali kepada yang lainnya, seiring dengan keinginan kami kedepan pendamping pun secara bertahap harus dipegang oleh putra daerah mengingat kami secara perlahan pula akan kembali ke perusahaan dan nantinya mungkin saja akan ditugaskan dilain tempat”.
Dalam sambutan yang sama pula Camat Pekanbaru Kota (Drs. Sadri Ilyas) menyatakan “Melalui PNPM Mandiri Perkotaan ini sedikit demi sedikit kebutuhan masyarakat mulai terpenuhi seiring dengan dukungan masyarakat, untuk itu masyarakat sekitar diharapkan ikut serta memelihara hasil dari pembangunan dari kegiatan program. Terkait dengan itu saya menghimbau untuk masyarakat dan pemerintah kelurahan untuk tidak jemu terus mengusulkan pembangunan melalui musrenbang karena harus kita sadari APBD kota terus menurun bukan menaik, untuk itu kita sangat terbantu dengan adanya PNPM Mandiri Perkotaan”.








Tidak ada komentar: