SELAMAT DATANG DI KMW 1 RIAU SILAHKAN FOLLOW TWITTER KAMI @kmw1riau
SILAHKAN KUNJUNGI JUGA TOKO ONLINE KAMI pdua-cafe

Senin, 12 April 2010

LOCAL BUSINES DEVELOPMENT (LBD) PT.CHEVRON PACIFIC INDONESIA - RIAU

Local Busines Development (LBD) merupakan wujud komitmen PT.Chevron Pacific Indoensia (CPI) untuk membina dan meningkatkan kemapuan bisnis perusahaan kecil dan koperasi tempatan melalui program kemitraan berdasarkan kesetaraan dan saling menguntungkan. Caranya dengan memberikan kebijakan khusus bagi perusahaan kecil dan koperasi tempatan untuk dapat menjadi rekan bisnis dalam proses pengadaan barang dan jasa bagi operasi CPI di Povinsi Riau., kebijakan khusus ini meliputi :
  • Penyederhanaan persyaratan administrasi untuk menjadi rekan bisnis
  • Pemberian pelatihan dan bimbingan teknis dalam proses tender/kontrak
  • Jangka waktu penerimaan pembayaran yang lebih singkat
  • Kemudahan akses informasi peluang bisnis
  • Fasilitasi membangun jaringan kerjasama dengan lembaga keuangan
Berbagai kemudahan, bimbingan dan kesempatan yang diberikan melalui LBD telah melahirkan banyak pebisnis tempatan baru. Diharapkan setelah melalui proses bekerja sambil belajar dalam kurun waktu tertentu, perusahaan kecil dan koperasi tempatan binaan LBD dapat tumbuh dan berkembang secara mandiri. Tumbuhnya pengusaha tempatan yang mandiri, selain mendorong laju pertumbuhan ekonomi juga akan menciptakan lapangan kerja bagi masyarakat sekitarnya.
LBD memiliki Visi “MENJADIKAN PERUSAHAAN KECIL DAN KOPERASI TEMPATAN SEBAGAI REKANAN YANG HANDAL, PROFESIONAL, DAN MAMPU BERSAING DENGAN PERUSAHAAN LAIN DALAM PROSES PENGADAAN BARANG DAN JASA DILINGKUNGAN CPI DAN SEKTOR USAHA LAINNYA DI PROVINSI RIAU”. Untuk menciptakan visi tersebut, CPI membentuk tim khusus yang menangani program LBD secara intensif sejak dilincurkannya. Hingga akhir 2008, tercatat lebih dari 600 perusahaan kecil dan koperasi tempatan di daerah operasi CPI di Rumbai, Minas, Petapahan, Libo, Duri, Dumai dan Pekanbaru telah mengikuti Lokakarya LBD.
Transaksi bisnis sebanyak 1.500 paket proyek telah dilakukan melalui program LBD pada kurun waktu 2001-2008 dan mencapai angka akumulatif Rp.237 miliar, serta melibatkan lebih dari 15.500 tenaga kerja tempatan. Nilai transaksi bisnis LBD dari tahun ke tahun terus menunjukan peningkatan dari Rp.13,2 miliar tahun 2001 menjadi 82,7 miliar di tahun 2008. Program LBD juga dilaksanakan secara bertahap di daerah Chevron di Kalimantan, Garut dan Gunung Salak sejak Tahun 2006.
Atas keberhasilan Program LBD di CPI, Chevron mendapatkan penghargaan Padma (Pandu Daya Masyarakat), yaitu penghargaan yang diberikan oleh Kementrian ESDM sebagai bentuk apresiasi kepada masyarakat, perusahaan dan pemerintah daerah yang dinilai berhasil memfasilitasi kegiatan pemberdayaan masyarakat di sector ESDM. Selain itu pemberian penghargaan ini juga bertujuan untuk menciptakan keharmonisan hubungan antara pemangku kepentingan (steakholder) sector ESDM dalam mengelola energy dan mineral agar senantiasa member manfaat bagi seluruh lapisan masyarakat.